Torehan Prestasi :
FKIP UNPRI Bersama BBSU Siap Pecahkan Rekor MURI Lewat UKBI Massal
Universitas Prima Indonesia melalui Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan menerima kunjungan dari Balai Bahasa Provinsi Sumatera Utara (BBSU) di ruang rapat FKIP UNPRI Lt. 19 Kampus Utama UNPRI, Jalan Sampul No. 4, Sei Putih Barat Medan, Senin (10/07). Kunjungan ini sesuai dengan surat permohonan audiensi nomor : 0909/I5.2/BS.01.00/2023 yang dikirimkan oleh Balai Bahasa Provinsi Sumatera Utara.
Kepala Balai Bahasa Provinsi Sumatera Utara, Hidayat Widiyanto, M.Pd tiba di Universitas Prima Indonesia pukul 13:00 didampingi oleh Imran, S.S. Penyuluh Kebahasaan, Melani Rahmi Siagian, S.S. dan Retno Andriani, S.S sebagai Pengkaji Bahasa dan Sastra sesuai dengan Surat Tugas nomor : 0910/I5.2/BS.01.00/2023 yang ditandatangani oleh Kepala Balai Bahasa Provinsi Sumatera Utara (BBSU).
Kunjungan BBSU disambut langsung oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Prima Indonesia, Dian Syahfitri, S.S., M.Hum yang didampingi oleh Kaprodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Sartika Sari, S.S., M.Hum dan Sekprodi Magister Pendidikan Bahasa Indonesia, Esra Perangin-angin, M.Pd. Kepala Balai Bahasa Provinsi Sumatera Utara menjelaskan bahwa kunjungan audiensi ini adalah tindak lanjut kerja sama antara Balai Bahasa Provinsi Sumatera Utara dengan Universitas Prima Indonesia. “ini merupakan tindak lanjut kerja sama yang sudah dibangun oleh BBSU dan UNPRI, serta rencana pelaksanaan Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia massal bagi mahasiswa di lingkungan UNPRI dalam rangka memperoleh Rekor MURI,” kata Hidayat.
Rencana tersebut mendapat respon positif dari Dekan FKIP UNPRI, “sebagai tindak lanjut kerja sama yang sudah dibangun oleh BBSU dengan UNPRI, kami Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) siap mendukung apa yang sudah direncanakan oleh BBSU, semoga kita bisa memecahkan rekor MURI melalui UKBI,” kata Dian. Pertemuan yang berlangsung sekitar 45 menit tersebut ditutup dengan pemberian baju yang bertuliskan BBSU yang diserahkan Kepala Balai Bahasa Provinsi Sumatera Utara yang diterima oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan yang kemudian ditutup dengan foto bersama.
berita disadur dari : statusrakyat.com
Berita Seputar FKIP:
- Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP Universitas Prima Indonesia terpilih menjadi anggota Duta Damai Sumatera Utara -
- FKIP Unpri Perluas Kerja Sama dengan Mitra Sekolah - Implementasikan Kurikulum Merdeka Belajar
- FKIP UNPRI Gelar Gebyar Bahasa dan Sastra 2016 - 'Inovasi Pendidikan dalam Menyongsong Generasi Emas Indonesia'.
- Sinergi UNPRI dan Balai Bahasa Provinsi Sumatera Utara - Kampanye Kesadaran Berbahasa Santun di Media Sosial
- Merawat Memori Kebudayaan dalam Dinamika Global - FKIP UNPRI Rutin Selenggarakan Rabu Budaya
Berita Lain:
- Sukseskan PMM 3 : UNPRI Dapat Kuota 200 Mahasiswa - Pertukaran Mahasiswa Merdeka Inbound
- Keluarga Besar Unpri Buka Puasa Bersama dan santuni Anak Yatim Panti Asuhan se-Kota Medan - Pentingnya untuk menyiapkan anak-anak tunas-tunas bangsa, sebagai pewaris generasi bangsa dimasa depan yang lebih baik.
- Donor Darah untuk Memperingati Hari Kesehatan ke 58 - Kerjasama UNPRI dengan PMI Kota Medan
- UNPRI DUKUNG KALDERA DANAU TOBA - Kaldera Toba Menuju Global Geopark Network
- YUDISIUM FTIK UNPRI PERIODE II - Abdi Dharma, S.Kom., M.Kom Himbau Agar Peserta Yudisium Terus Menjadi Pembelajar
Berita Halaman Depan:
- 23 Tahun UNPRI, Akreditasi UNGGUL dan 51 Program Studi - UNPRI FIESTA 2024
- Rektor UNPRI: Capaian Berikutnya Akreditasi Internasional - WISUDA UNPRI PERIODE V TAHUN 2024
- Prodi Sarjana Terapan Bahasa Mandarin untuk Komunikasi Bisnis dan Profesional UNPRI Satu-satunya di Sumatera - Hanya ada 4 di Indonesia Salah Satunya di UNPRI
- TELAH DIBUKA! Magister Keperawatan Universitas Prima Indonesia - Fakultas Keperawatan dan Kebidanan UNPRI
- PTS Terbesar di LLDIKTI 1 - Universitas Prima Indonesia Raih Akreditasi Institusi Unggul
- UNPRI Wisuda 1602 Mahasiswa : LLDIKTI 1 Yakin SDM UNPRI Unggul dan Handal - Wisuda Periode II Tahun 2023
- Kembali Ukir Prestasi : UNPRI Anugerahkan Gelar Honoris Causa bagi Dua Tokoh Dokter - Wisuda Periode II Tahun 2023
- PTS Pertama di Sumatra Dengan Prodi Spesialis : Serah Terima Mahasiswa PPDS Angkatan Pertama UNPRI - Serah Terima Mahasiswa PPDS RADIOLOGI dan PPDS Kedokteran Keluarga Layanan Primer
- Launching Kampus PSDKU UNPRI Pekanbaru - UNPRI Tingkatkan Kualitas Pendidikan Perguruan Tinggi
- Dies Natalis UNPRI ke 22 - Momentum Mengukir Karya Dan Prestasi
- Kuliah Umum di UNPRI, Erick Thohir Minta Mahasiswa Adaptasi Era Society 5.0 - Kuliah Umum oleh Menteri BUMN RI
- SAH ! Pertama di Sumatera Utara, UNPRI buka Prodi Sarjana Design Komunikasi Visual. - Fakultas Teknologi dan Ilmu Komputer, Program Studi Sarjana Design Komunikasi Visual (DKV)
- Fakultas Kedokteran Universitas Prima Indonesia Raih Akreditasi A - Program Studi Sarjana Pendidikan Dokter dan Profesi Dokter
- UNPRI Rangking 4 Universitas Swasta Terbaik di Sumut -