FKIP UNPRI Menggelar Kuliah Pakar: Sejarah dan Filosofi Program BIPA
Medan – FKIP Universitas Prima Indonesia (UNPRI) menggelar Kuliah Pakar “Sejarah dan Filosofi Program BIPA”, Sabtu (23/11/2024) di Lt.19 kampus Utama UNPRI, Jln. Sampul No. 3 Medan, dengan menghadirkan narasumber Prof. Dr. Liliana Muliastuti, M.Pd.
Menurut Prof. Dr. Liliana Muliastuti, M.Pd., Program BIPA (Bahasa Indonesia Bagi Penutur Asing), telah menjadi jembatan budaya, menyatukan penutur asing dengan kekayaan budaya Indonesia.
“Tujuan utama BIPA adalah agar penutur asing dapat berkomunikasi dengan baik menggunakan bahasa Indonesia, baik secara lisan maupun tertulis. Selain itu, BIPA juga bertujuan untuk memperkenalkan bahasa dan budaya Indonesia kepada penutur asing”, jelasnya.
Dalam kuliah pakar tersebut, dibahas akar sejarah pembentukan program BIPA, filosofi yang mendasari metode pengajaran BIPA, dan dampaknya terhadap diplomasi budaya dan globalisasi.
Lebih lanjut dijelaskannya, bahwa internasionalisasi Bahasa Indonesia harus didukung berbagai faktor. Faktor tersebut dapat dikategorikan atas faktor pengajaran dan non-pengajaran. Salah satu faktor non-pengajaran yang harus segera digarap, yaitu faktor kebijakan pendukung “gelombang Indonesia”. Gelombang Indonesia dapat diusahakan melalui penduniaan budaya Indonesia oleh semua pihak (masyarakat dan pemerintah).
Dekan FKIP UNPRI, Dekan FKIP, Dr. Dian Syahfitri, S.S., M.Hum, dalam sambutannya mengatakan bahwa BIPA bukan sekadar program pengajaran bahasa. Di dalamnya terkandung misi budaya, diplomasi, dan pengenalan jati diri Bangsa Indonesia kepada dunia. Melalui BIPA, Bahasa Indonesia menjadi jembatan yang menghubungkan kita dengan masyarakat internasional, memperkenalkan keindahan, keunikan, serta nilai-nilai luhur bangsa.
“Tema yang kita angkat hari ini, Sejarah dan Filosofi Program BIPA, adalah tema yang sangat penting untuk kita pahami bersama. Dengan mempelajari sejarahnya, kita dapat menelusuri jejak langkah program ini, mulai dari inisiatif awalnya hingga menjadi bagian tak terpisahkan dari strategi diplomasi budaya Indonesia. Melalui filosofi yang melandasinya, kita dapat memahami nilai-nilai yang terkandung dalam setiap pengajaran: dari menghargai keberagaman hingga membangun rasa persaudaraan lintas budaya”, tegasnya.
Dekan FKIP UNPRI berharap kuliah pakar tersebut mampu memperluas wawasan seluruh peserta, terutama mahasiswa, yang mungkin akan terlibat secara langsung maupun tidak langsung dalam pengembangan BIPA ke depannya.
“Melalui sesi ini, mari kita jadikan program BIPA sebagai sarana untuk semakin mempererat hubungan Bangsa Indonesia dengan dunia internasional, sekaligus sebagai upaya menjaga eksistensi Bahasa Indonesia di tengah arus globalisasi”, jelasnya.
Salah seorang peserta mengatakan sangat beruntung dapat mengikuti kuliah ini, karena tidak hanya mendapatkan ilmu baru, tetapi juga terinspirasi untuk lebih berkontribusi dalam memajukan program ini, baik sebagai mahasiswa, pengajar, ataupun pendukung BIPA di masa depan.
Selanjutnya dia berharap semua pihak, terutama generasi muda, semakin menyadari betapa pentingnya menjaga dan mempromosikan Bahasa Indonesia sebagai bagian dari identitas bangsa. Program BIPA bukan hanya tentang bahasa, tetapi juga tentang memperkenalkan budaya dan nilai luhur Indonesia kepada dunia.
Untuk itu peserta kuliah pakar tersebut juga berharap lebih banyak mahasiswa, dosen, dan institusi yang terlibat aktif dalam mendukung program ini. Baik melalui penelitian, pengajaran, maupun upaya memperluas jaringan BIPA ke berbagai negara, sehingga program ini semakin berkembang dan dikenal luas.
“Dengan memahami filosofi BIPA, semoga kita mampu menyesuaikan program ini dengan dinamika global tanpa kehilangan nilai-nilai yang menjadi dasarnya. Harapannya, bahasa Indonesia tidak hanya menjadi alat komunikasi, tetapi juga menjadi pintu masuk untuk membangun dialog lintas budaya yang saling menghormati”, tuturnya.
Kuliah pakar tersebut dihadiri 80 orang peserta jumlah peserta, antara lain Sarjana Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Sarjana Pendidikan Bahasa Inggris dan Magister Pendidikan Bahasa Indonesia.
Berita Seputar FKIP:
- FKIP UNPRI Gelar Gebyar Bahasa dan Sastra 2016 - 'Inovasi Pendidikan dalam Menyongsong Generasi Emas Indonesia'.
- FKIP UNPRI - Jajaki Kerjasama dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional
- Torehan Prestasi : - FKIP UNPRI Bersama BBSU Siap Pecahkan Rekor MURI Lewat UKBI Massal
- FKIP UNPRI Gelar Gebyar Bahasa dan Sastra 2023 - Pendidikan Bahasa di Ruang Digital: Perspektif Kemerdekaan Belajar
- FKIP UNPRI Menggelar Kuliah Pakar: Sejarah dan Filosofi Program BIPA -
Berita Lain:
- Dirjen DIKTI: UNPRI Kampus Masa Depan - Peresmian Laboratorium Terpadu dan OSCE CENTER Fakultas Kedokteran Universitas Prima Indonesia
- Hero is Us - Charity Fun Run
- 131 Mahasiswa UNPRI sukses Melaksanakan Pertukaran Mahasiswa Merdeka 2 - Keberhasilan UNPRI sebagai PT Pengirim
- Gelar Wisuda, Mahasiswa UNPRI Harus Kreatif dan Inovatif - Wisuda UNPRI Periode V/2022
- BUKA PUASA BERSAMA - Keluarga Besar Unpri Buka Puasa Bersama Dengan Para Anak Panti Asuhan se-Kota Medan
Berita Halaman Depan:
- 23 Tahun UNPRI, Akreditasi UNGGUL dan 51 Program Studi - UNPRI FIESTA 2024
- Rektor UNPRI: Capaian Berikutnya Akreditasi Internasional - WISUDA UNPRI PERIODE V TAHUN 2024
- Prodi Sarjana Terapan Bahasa Mandarin untuk Komunikasi Bisnis dan Profesional UNPRI Satu-satunya di Sumatera - Hanya ada 4 di Indonesia Salah Satunya di UNPRI
- TELAH DIBUKA! Magister Keperawatan Universitas Prima Indonesia - Fakultas Keperawatan dan Kebidanan UNPRI
- PTS Terbesar di LLDIKTI 1 - Universitas Prima Indonesia Raih Akreditasi Institusi Unggul
- UNPRI Wisuda 1602 Mahasiswa : LLDIKTI 1 Yakin SDM UNPRI Unggul dan Handal - Wisuda Periode II Tahun 2023
- Kembali Ukir Prestasi : UNPRI Anugerahkan Gelar Honoris Causa bagi Dua Tokoh Dokter - Wisuda Periode II Tahun 2023
- PTS Pertama di Sumatra Dengan Prodi Spesialis : Serah Terima Mahasiswa PPDS Angkatan Pertama UNPRI - Serah Terima Mahasiswa PPDS RADIOLOGI dan PPDS Kedokteran Keluarga Layanan Primer
- Launching Kampus PSDKU UNPRI Pekanbaru - UNPRI Tingkatkan Kualitas Pendidikan Perguruan Tinggi
- Dies Natalis UNPRI ke 22 - Momentum Mengukir Karya Dan Prestasi
- Kuliah Umum di UNPRI, Erick Thohir Minta Mahasiswa Adaptasi Era Society 5.0 - Kuliah Umum oleh Menteri BUMN RI
- SAH ! Pertama di Sumatera Utara, UNPRI buka Prodi Sarjana Design Komunikasi Visual. - Fakultas Teknologi dan Ilmu Komputer, Program Studi Sarjana Design Komunikasi Visual (DKV)
- Fakultas Kedokteran Universitas Prima Indonesia Raih Akreditasi A - Program Studi Sarjana Pendidikan Dokter dan Profesi Dokter
- UNPRI Rangking 4 Universitas Swasta Terbaik di Sumut -